Description
Treatment
Skincare
Video
ASK DOCTOR
Kulit Kusam
written by Raesindy Dzufriana
Medical review by dr. Deasy Thio, Sp.KK
Last updated 04-November-2022

Apa Itu Kulit Kusam?

Kulit kusam adalah kondisi dimana kulit terlihat gelap, tidak cerah, muncul banyak minyak hingga memiliki noda-noda hitam. Kulit kusam ditandai dengan kurangnya kelembaban pada kulit, sehingga kulit tidak terasa kenyal dan lembut saat dipegang.


Setiap orang ingin memiliki kulit yang cerah, sehat dan bercahaya. Tanda dari kulit yang sehat yaitu dengan memiliki kelembaban yang baik, ketika disentuh kulit akan terasa kenyal, padat dan lembut. Berbeda dengan masalah kulit kusam yang dapat dialami oleh semua usia dan gender, kondisi yang terlihat tidak normal ini merupakan hasil dari kelebihan sel kulit mati yang terkelupas dan menumpuk di permukaan kulit sehingga kulit tidak mendapatkan cukup kelembaban dan tidak bercahaya.

 

Baca juga: Bagaimana prosedur perawatan PicoWay?

Apa ciri-ciri kulit kusam?

Kulit yang kusam dengan keadaan yang tidak sehat hampir pernah dimiliki oleh setiap orang, bahkan penggunaan riasan wajah dalam dalam keadaan kulit yang kusam juga mempengaruhi hasilnya yang tidak maksimal. Keadaan kulit yang tampak lelah dan tidak glowing ini membuat usia kamu akan lebih tua dari yang sebenarnya. Selain itu kulit yang kusam juga memiliki ciri-ciri lain seperti kulit kering, terdapatnya kantung mata ditambah kondisi kulit yang kasar atau bergelombang karenanya kurangnya kelembaban. Kulit yang kehilangan kelembaban akan terlihat lebih gelap dari biasanya, berminyak dan kotor namun gelapnya kulit bukan karena lebih banyaknya pigmen melainkan karena kulit yang kusam akan menimbulkan permasalahan kulit lainnya seperti jerawatkomedo dan flek hitam.

Apa penyebab kulit kusam?

Penyebab Kulit Kusam

 

Mengetahui penyebab kulit kusam akan membantu kamu dalam membasmi masalah kulit. Seiring berjalannya waktu dan usia yang semakin bertambah, kulit mulai kehilangan tingkat elastisitas, kolagen dan sel kulit mati yang semakin cepat terkelupas sehingga kulit menjadi kusam. Namun terdapat banyak faktor yang membuat kulit kamu menjadi kusam, seperti:

 

  • Sel kulit mati

Setiap harinya seseorang menggugurkan jutaan sel kulit mati, sehingga jika hal ini tidak dibersihkan penumpukan kotoran pada kulit akan terjadi dan kulit tidak bisa memantulkan cahayanya kembali.

 

  • Polusi udara dan sinar matahari

Terlalu sering berada di bawah sinar matahari dengan cahaya ultravioletnya dan tidak menggunakan perlindungan membuat kolagen pada kulit rusak ditambah polusi udara dari kendaraan yang mengandung radikal bebas semakin membuat kulitmu terlihat kusam.

 

  • Pemakaian skincare yang tidak tepat

Bukan hanya jerawat yang muncul ketika kamu menggunakan produk yang tidak sesuai dengan jenis kulitmu atau terlalu berlebihan dalam menggunakan skincare, masalah kulit kusam juga akan terjadi bila kandungan skincare tidak ampuh merawat kulit.

 

  • Pola hidup yang tidak sehat

Kebiasaan pola hidup seperti merokok, mengkonsumsi alkohol, kurangnya minum air putih dan mengkonsumsi vitamin membuat kulitmu kurang terhidrasi dari dalam tubuh, sehingga struktur kulit lama kelamaan akan rusak.

 

  • Kelelahan dan stress

Kesibukan sehari-hari ditambah kurangnya istirahat dapat meningkatkan hormon kortisol yang mempengaruhi aliran darah ke kulit sehingga menghambat perbaikan kulit.

Bagaimana cara mencegah agar kulit tidak kusam?

 

Banyak orang yang tidak menyadari kalau kebiasaan tertentu bisa membuat kulit menjadi kusam. Kulit yang terhidrasi menjadi salah satu cara untuk mencegah kulit kusam, kulit menjadi halus, namun terdapat kegiatan lain yang dapat membantu kulit tetap terjaga, seperti:

 

  • Rutin membersihkan wajah dan menggunakan pelembab yang sesuai seperti dalam bentuk cream dan oles pada kulit yang lembab agar kelembabannya awet 

 

  • Menggunakan tabir surya yang cukup tidak hanya saat aktifitas di luar ruangan, tetapi juga  di dalam ruangan, ulangi bila perlu

 

  • Melakukan exfoliasi ringan kulit dua minggu sekali.

 

  • Melakukan perawatan mingguan seperti menggunakan masker wajah yang dapat melembabkan kulit. 

 

  • Melakukan pola hidup sehat seperti mengkonsumsi makanan bergizi seimbang dan minum air putih yang cukup

 

  • Mengelola stres dengan baik dan jangan lupa untuk beristirahat dengan cukup

 

Baca juga: Siapa saja orang yang disarankan melakukan perawatan oxygen facial?

 

Bagaimana cara mencerahkan kulit kusam?

Memiliki kulit yang kusam akan mempengaruhi rasa percaya diri seseorang terutama wanita dalam berkegiatan sehari-hari. Sebenarnya teknik untuk mengatasi kulit kusam bukan hanya menggunakan produk skincare saja, tapi kamu juga perlu mengubah pola hidup sehari-hari. Secara medis kulit kusam bisa diatasi menggunakan beberapa perawatan di bawah ini, seperti:

 

  • Mikrodermabrasi, metode ini dilakukan dengan dilakukan dengan menggosokkan kristal halus ke kulit dengan menggunakan alat khusus, perawatan ini berguna untuk mengeksfoliasi dan mengangkat sel-sel kulit mati dari permukaan kulit teratas. Hasilnya wajah terlihat lebih cerah setelah beberapa minggu perawatan dan diharapkan nantinya mendorong produksi sel kulit baru dengan kadar kolagen dan elastin yang lebih tinggi.

 

cara-menghilangkan-kulit-kusam-mikrodermabrasi

 

 

  • Chemical peeling, memiliki banyak manfaat untuk perawatan kulit salah satunya untuk merawat wajah yang kusam. Metode ini dilakukan dengan menghilangkan sel kulit mati dengan cara mengelupas kulit bagian luar menggunakan larutan kimia dan menggantinya dengan yang baru secara alami.

 

cara-menghilangkan-kulit-kusam-peeling

 

 

  • LED Therapy (Light Emitting Diode) metode ini dilakukan dengan laser energi rendah yang memantulkan cahaya ke permukaan kulit tanpa menghasilkan efek panas, proses menggunakan gelombang cahaya bervariasi termasuk merah dan biru nantinya wajah akan memberikan efek terhidrasi, merangsang pembentukan kolagen.

 

cara-menghilangkan-kulit-kusam-LED-therapy

 

 

  • Oxygen facial, dilakukan untuk menghidrasi kulit kembali agar mengembalikan tampilan wajah yang fresh dan tidak kusam. Prosesnya dilakukan dengan menyemprotkan jarak dekat cairan serum yang sesuai kebutuhan kulit wajah, hal ini dapat menghilangkan tumpukan kotoran dan debu pada kulit sambil memberikan nutrisi yang dimasukkan melalui pori-pori wajah.

 

  • Laser Nd:YAG memiliki tujuan sebagai rejuvenasi kulit dan menghindari kulit kusam. Teknik ini mampu membuka pori-pori yang tersumbat dengan pengelupasan kulit menggunakan laser. Selain itu metode ini mampu menembus lapisan dermal kulit dan menstimulasi regenerasi kolagen sehingga dapat memperbaiki elastisitas kulit.

 

cara-menghilangkan-kulit-kusam-laser

 

  • Pico laser dilakukan dengan menembakkan laser bergelombang cahaya nanosecond pada kulit di lapisan tertentu, proses dilakukan dengan mengubah energi laser menjadi tekanan lembut tanpa membakar atau merusak kulit. Selain itu perawatan ini memiliki jenis Pico glow yang menawarkan skin rejuvenasi agar kulit kembali glowing.

 

Jika kamu masih punya pertanyaan seputar kulit kusam, silakan tanya dokter disini ya!

Referensi

  • Healthline. Diakses pada 2023. 9 Ways to Say Goodbye to Dull Skin
  • Akanksha Shah Sanghvi, MD, Clinical Dermatology. Diakses pada 2023. Dull Skin: Causes, Symptoms, Treatment and Complications


Recently Answered

Newest Question

Most Popular

Sort by
Maulida Saputri
12 Sep 2023
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Dok kenapa ya bisa kulit saya kusam pdahal saya rutin pakai sunscreen dan juga pelembab
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Nyuk Leo
23 Jun 2023
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Dok kok ngak ada perubahan di wajah saya yah setelah treatment wajah malah jdi kusam sama berminyak
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
ana juliastuti
14 Nov 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Sering alami gatal dan iritasi setiap 2-3 hari sekali,kalo tidak dipakai cream gatal langsung radang sampai muncul bintik² putih.ketergantungan dengan cream gatal
Sudah berbagai cara dan ganti² scincare tetap gatal padahal wajah jg dibersihkan setelah aktivitas.dan pori² besar muncul kantung mata (menghitam) dan pemakaian makeup tidak bisa sempurna.kadang alami perih juga
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Piqi
16 Sep 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
saya bingung skincare atau treatment apa yang cocok untuk kulit wajah agar terlihat glowing.
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
Astini
13 Sep 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Kenapa kulit saya susah cerah. Padahal sudab memakai berbagai skincare seperti :
Krim citra, krim temulawat, fireand lovely, wardah ligtening series, wardah ehite secret, wardah brihtening
Mohon solusinya. Terimakasih
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
1 1
1 1
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
Maulida Saputri
12 Sep 2023
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Dok kenapa ya bisa kulit saya kusam pdahal saya rutin pakai sunscreen dan juga pelembab
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Nyuk Leo
23 Jun 2023
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Dok kok ngak ada perubahan di wajah saya yah setelah treatment wajah malah jdi kusam sama berminyak
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
ana juliastuti
14 Nov 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Sering alami gatal dan iritasi setiap 2-3 hari sekali,kalo tidak dipakai cream gatal langsung radang sampai muncul bintik² putih.ketergantungan dengan cream gatal
Sudah berbagai cara dan ganti² scincare tetap gatal padahal wajah jg dibersihkan setelah aktivitas.dan pori² besar muncul kantung mata (menghitam) dan pemakaian makeup tidak bisa sempurna.kadang alami perih juga
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Piqi
16 Sep 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
saya bingung skincare atau treatment apa yang cocok untuk kulit wajah agar terlihat glowing.
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
Astini
13 Sep 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Kenapa kulit saya susah cerah. Padahal sudab memakai berbagai skincare seperti :
Krim citra, krim temulawat, fireand lovely, wardah ligtening series, wardah ehite secret, wardah brihtening
Mohon solusinya. Terimakasih
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
1 1
1 1
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
Astini
13 Sep 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Kenapa kulit saya susah cerah. Padahal sudab memakai berbagai skincare seperti :
Krim citra, krim temulawat, fireand lovely, wardah ligtening series, wardah ehite secret, wardah brihtening
Mohon solusinya. Terimakasih
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
1 1
1 1
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
Astini
13 Sep 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Kenapa kulit saya susah cerah. Padahal sudab memakai berbagai skincare seperti :
Krim citra, krim temulawat, fireand lovely, wardah ligtening series, wardah ehite secret, wardah brihtening
Mohon solusinya. Terimakasih
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
1 1
1 1
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
Nyuk Leo
23 Jun 2023
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Dok kok ngak ada perubahan di wajah saya yah setelah treatment wajah malah jdi kusam sama berminyak
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
ana juliastuti
14 Nov 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
Sering alami gatal dan iritasi setiap 2-3 hari sekali,kalo tidak dipakai cream gatal langsung radang sampai muncul bintik² putih.ketergantungan dengan cream gatal
Sudah berbagai cara dan ganti² scincare tetap gatal padahal wajah jg dibersihkan setelah aktivitas.dan pori² besar muncul kantung mata (menghitam) dan pemakaian makeup tidak bisa sempurna.kadang alami perih juga
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Piqi
16 Sep 2022
Category: Face Concerns
Topic: Kulit Kusam
saya bingung skincare atau treatment apa yang cocok untuk kulit wajah agar terlihat glowing.
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV



Other Articles