Description
Treatment
Skincare
Video
ASK DOCTOR
Kulit Kering
written by Nadira Maurizka
Medical review by dr. Hari Darmawan, Sp. KK
Last updated 16-February-2023

Apa itu Kulit Kering?

Kulit kering (dry skin) atau dalam bahasa medis disebut sebagai xerotic skin adalah kelainan kulit dengan manifestasi kulit terasa kasar, berkerut, dan bersisik. Kondisi ini umum dialami oleh banyak orang, namun tidak bisa dipungkiri juga bahwa kulit kering bisa membuat tidak nyaman dan merusak penampilan. Terutama bagi pengguna make up, masalah kulit kering justru bisa membuat kulitmu makin terlihat flaky. 

 

kulit-kering.png

 

Kondisi ini merupakan gambaran dari berkurangnya kadar kelembaban stratum corneum (lapisan terluar kulit alias epidermis) karena terjadi penurunan aktivitas kelenjar sebasea dalam menghasilkan minyak alami (sebum) di tambah faktor-faktor eksternal seperti perubahan suhu udara, paparan sinar matahari, perubahan hormon, produk perawatan, maupun stress

 

Baca Juga: 5 cara Mengatasi Kulit Kering Saat Berpuasa

Apa saja ciri-ciri Kulit Kering?

Berikut merupakan ciri-ciri yang dimiliki oleh orang dengan kondisi kulit kering;

 

  • Terlihat kering dan kusam
  • Bisa terlihat kemerahan
  • Bersisik (flaky)
  • Kulit menjadi lebih sensitif
  • Cenderung berkerut
  • Terasa gatal dan tidak nyaman
  • Kulit kurang elastis dibandingkan kulit normal

Apa penyebab Kulit Kering?

Kulit kering menjadi salah satu tanda proses penuaan. Kelenjar sebasea yang biasanya memproduksi sebum (minyak alami pada kulit) mengalami penurunan. Pada lansia yang sedang menderita penyakit tertentu seperti diabetes, tiroid, hingga penyakit ginjal, juga bisa menyebabkan xerosis. Selain faktor penuaan, kondisi kulit kering juga disebabkan oleh faktor lingkungan, seperti di antaranya;

 

  • Daerah tropis, sering terpapar sinar matahari
  • Kadar kelembaban yang rendah
  • Penggunaan sabun mandi tanpa diiringi pemakaian pelembab

 

Kulit kering berbeda dengan kulit dehidrasi. Kulit kering terjadi karena kurangnya minyak alami (sebum) pada kulit, sedangkan kulit dehidrasi kekurangan kadar air. Kulit yang dehidrasi biasanya terjadi ketika perubahan iklim/temperatur dan umumnya bukan merupakan kondisi yang permanen. 

Bagaimana cara mencegah Kulit Kering?

Kulit kering rentan mengalami infeksi dan inflamasi (peradangan), terlebih lagi jika kamu sering menggaruknya karena biasanya kulit kering cenderung gatal. Untuk mengurangi tekstur bersisik yang tidak nyaman, kamu dapat mencoba produk keratolitik seperti salicylic acid, urea, dan asam alfa-hidrasi (AHA) untuk mengangkat sel kulit mati. Jenis pelembab yang bersifat humektan, oklusif, dan emolien (hyaluronic acid)  yang bisa menarik air dan mencegah kandungan air keluar dari stratum corneum (SC). Penggunaan pelembab yang bersifat humektan cocok digunakan untuk aktifitas luar ruang dan pelembab oklusif lebih cocok digunakan pada kulit yang lembab seperti sehabis mandi. Tentu saja penggunaan ini harus dilihat terlebih dahulu kecocokannya pada kulit masing-masing.

 

Beberapa tips untuk mencegah kulit kering yang bisa kamu lakukan yaitu;

 

  • Kurangi intensitas mandi dengan sabun yang bisa mengurangi kadar sebum (sabun yang mengandung bahan iritan atau mengandung kadar alkohol terlalu tinggi)
  • Mandi dengan air yang terlalu panas
  • Tidak menggunakan handuk yang kasar, karena bisa memicu over-exfoliate
  • Hindari pewangi pada kandungan sabun atau detergen pakaian
  • Mengonsumsi air dengan cukup untuk mempertahankan kelembaban kulit atau mengonsumsi sayur dan buah
  • Mengaplikasikan pelembab setelah mandi untuk ‘mengunci’ kelembaban 
  • Gunakan sunscreen yang mengandung moisturizer

 

pakai-lotion-setelah-mandi.png

 

Baca Juga: 3 Penyebab Keriput di Tangan dan Cara Mengatasinya

Apa saja Perawatan untuk Kulit Kering?

Tidak seperti kulit dehidrasi yang bisa disembuhkan, kondisi kulit kering bersifat permanen sehingga yang dapat kamu lakukan adalah merawatnya agar dampak dari kulit kering tidak terlalu parah. Kamu bisa mengubah rangkaian skincare yang diperuntukkan/diformulasikan khusus untuk kulit kering. 

 

Kulit yang kering tidak bisa melindungi lapisan epidermisnya dari lingkungan sekitar untuk tetap lembab. Sehingga penting untuk tetap mempertahankan hidrasi. Pilihlah sabun cuci muka yang tidak mengandung busa (non-foaming cleanser). Sabun cuci muka yang tidak terlalu berbusa lebih lembut untuk membersihkan kulitmu, terlebih lagi yang mengandung kandungan yang melembabkan. Produk sabun cuci muka yang minim busa mampu membersihkan kotoran minyak pada kulit tanpa merusak lapisan terluar kulit. 

 

Kombinasi serum dan moisturizer juga bisa kamu tambahkan pada rangkaian skincare kamu. Cari kandungan pelembab yang bisa melembutkan dan mengunci hidrasi untuk tetap di dalam lapisan kulit. Penggunaan air humidifier bisa juga kamu pertimbangkan. Humidifier dapat membantu mempertahankan kelembaban pada kulit selagi kamu tidur, sehingga bangun tidur kulitmu akan tetap lembab. 

 

tidur-dengan-humidifier.png

 

Pada kulit kering, hindari mencoba treatment mandiri dengan menggunakan bahan-bahan alami seperti penggunaan tomat untuk mengatasi bekas jerawat, atau mengoleskan madu ke wajah untuk mengempeskan jerawat. Karena mengolesi bahan-bahan tersebut secara ilmiah belum terlalu terbukti dan tidak dianjurkan. Kulit kering cenderung lebih sensitif dari kulit normal, sehingga efek samping dari penggunaan bahan-bahan alami tersebut bisa jadi memperparah kondisi kulitmu.

Referensi

  • Anggowarsito, Jose. (2014). Aspek Fisiologi Penuaan Kulit. Jurnal Widya Medika Surabaya 2(1), 56-61.
  • Kusumaningrum, Ayu., & Widayati, Retno Indar. (2017). Efektivitas Macadamia Oil 10% Dalam Pelembab pada Kulit Kering. Jurnal Kedokteran Diponegoro 6(2), 347-356.
  • Butarbutar, Maria., & Chaerunisaa, Anis. (2021). Peran Pelembab dalam Mengatasi Kondisi Kulit Kering. Majalah Farmasetika 6(1), 56-69.
  • Byrdie. (2022). Dry vs. Dehydrated Skin: This is How to Spot the Difference.
  • Byrdie. (2022). The Ultimate Dermatologist-Recommended Dry Skin Routine.


Recently Answered

Newest Question

Most Popular

Sort by
Ficky Miftah
23 Jun 2024
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Selamat malam dokter

Saya mau tanya obat apa yang harus saya pakai untuk mengobati kaki saya, kaki saya kering, pecah-pecah dan terkadang gatal.


Terima kasih
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Dimas Juanda
03 Jun 2024
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Halo dok,saya memiliki kulit tipikal kering,itu juga udh di imbangi basic skincare facial wash gentle, pelembab walaupun jarang + sunscreen merk labore semua.Klau ganti ke skincare fair and lovely buat sunscreen nya doang apakah aman ?Soalnya dulu pernah jerawat mendem gara*ga cocok skincare ms glow kdbopengan dikit bekasnya.terima kasih dok sebelumnya
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Alya Nabilah
11 Feb 2024
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Kulit pada jari-jari tangan dan kaki saya terasa kering, mudah mengelupas hingga sidik jari hilang, pecah-pecah hingga terkadang berdarah. Saya jadi selalu ingin membasuh tangan dan kaki. Sudah mencoba memakai pelembap, hand cream, atau salep tetapi tetap saja tidak sembuh. Kira-kira dari gejala-gejala yang saya alami, apakah saya mengidap penyakit kulit? Atau apakah saya memiliki alergi terhadap suatu produk pencuci? Pengobatan apa yang perlu saya lakukan dan berapa biaya yang perlu saya keluarkan untuk menyembuhkan dan merawat kulit saya pada dokter spesialis?
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Rhini Violeta
28 Aug 2023
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Dok betis kaki saya dulu gatal terkena debu padi,saya garuk² rasanya sampai sekarang masih gatal dan mengelupas,dan menimbulkan bekas menghitam. Ini solusinya gimana ya dok biar mengelupasnya cepet dan ngilangin bekasnya juga. Tipe kulit saya kering dok.
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Muhammad Shivaa
27 Jul 2023
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Kulit kering dan timbul bercak¹ putih di sekitar pipi dok
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Ficky Miftah
23 Jun 2024
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Selamat malam dokter

Saya mau tanya obat apa yang harus saya pakai untuk mengobati kaki saya, kaki saya kering, pecah-pecah dan terkadang gatal.


Terima kasih
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Dimas Juanda
03 Jun 2024
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Halo dok,saya memiliki kulit tipikal kering,itu juga udh di imbangi basic skincare facial wash gentle, pelembab walaupun jarang + sunscreen merk labore semua.Klau ganti ke skincare fair and lovely buat sunscreen nya doang apakah aman ?Soalnya dulu pernah jerawat mendem gara*ga cocok skincare ms glow kdbopengan dikit bekasnya.terima kasih dok sebelumnya
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Alya Nabilah
11 Feb 2024
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Kulit pada jari-jari tangan dan kaki saya terasa kering, mudah mengelupas hingga sidik jari hilang, pecah-pecah hingga terkadang berdarah. Saya jadi selalu ingin membasuh tangan dan kaki. Sudah mencoba memakai pelembap, hand cream, atau salep tetapi tetap saja tidak sembuh. Kira-kira dari gejala-gejala yang saya alami, apakah saya mengidap penyakit kulit? Atau apakah saya memiliki alergi terhadap suatu produk pencuci? Pengobatan apa yang perlu saya lakukan dan berapa biaya yang perlu saya keluarkan untuk menyembuhkan dan merawat kulit saya pada dokter spesialis?
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Rhini Violeta
28 Aug 2023
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Dok betis kaki saya dulu gatal terkena debu padi,saya garuk² rasanya sampai sekarang masih gatal dan mengelupas,dan menimbulkan bekas menghitam. Ini solusinya gimana ya dok biar mengelupasnya cepet dan ngilangin bekasnya juga. Tipe kulit saya kering dok.
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Muhammad Shivaa
27 Jul 2023
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Kulit kering dan timbul bercak¹ putih di sekitar pipi dok
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
linda
13 Dec 2022
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
saya sedang memakai skincare perawatan acne series dari daviena skin care sudah 15 hari. tapi karena skin barrier saya sudah rusak (sebab masa lalu pernah pakai krim merkuri yg cukup lama) jadi muka saya terasa sangat kering dan gatal hingga bersisik seperti mengelupas alhamdulillah untuk jerawat sudah perlahan hilang dan bekasnya juga sudah menipis saya tambahkan juga serum hyaluronic acid+glycolic acid dari daviena untuk memperbaiki bopeng dan bekas jerawat saya . kira2 apa saya teruskan saja skincarenya yah dok ?
boleh tidak saya tambah moisturizer skintific 5x ceremide untuk membantu melembabkan dan memperbaiki skin barrier saya ?
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
0 2
0 2
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
Rania Alimin
22 Aug 2022
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
hi dok, tipe kulit aku kering, tp boleh ga aku exfoliasi gitu dok pake toner AHA/BHA, sejauh ini aku blm pernah coba karna takut kondisi kulit kering & makin ketarik. bagi tipsnya ya dok coba produk apa utk exfoliasi utk kulit kering ky aku. makasih dok
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
Andhika Stiawan
25 Jun 2023
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
apa penyebabnya dan obat apa yang dapat menyembuhkannya
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Risty Hafinah SpDV
Avisina Surya Purwanto
09 Jan 2023
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
Selamat pagi dok
Mau menanyakan terkait pengobatan kulit kepala yg putih putih dan bersisik (semacam kulit kering) kadang sedikit terkadang banyak
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Lulu Dwiarti Ningtias, Sp.DV
Syaiful Zahdi
27 Oct 2022
Category: Body Concerns
Topic: Kulit Kering
assalamualaikum dok,
pelembab yg cocok utk kulit kering seperti apa yaa kandunganya? trimsss
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV
0 1
0 1
Dijawab oleh: dr. Yuri Yogya Sp.DV



Other Articles